Doa Anak Yayim – Ngabuburit memang ide paling asyik untuk menggu waktu berbuka puasa ya, Sahabat! Biasanya, untuk menunggu waktu berbuka tersebut kita akan melakukan kegiatan yang menyenangkan.
Tak hanya dilakukan bersama kawan, pasangan dan keluarga, ngabuburit juga bisa Sahabat lakukan sendiri, loh! Apa saja sih yang dapat Sahabat lakukan? Berikut beberapa rekomendasinya!
Membaca Buku
Membaca buku merupakan kegiatan membunuh waktu menunggu Maghrib yang berfaedah. Agar tidak membosankan, coba cari tempat yang nyaman sebagai lokasi membaca buku, seperti taman kota atau perpustakaan daerah.
Selain tidak merogoh kocek, Sahabat juga akan mendapatkan pengetahuan dan membuat aktivitas ngabuburit-mu berpahala.
Bersepeda
Sahabat sedang berpuasa dan sendiri? Tidak ada yang mengajak pergi? Tenang, ambil sepeda di garasi dan naiklah berkeliling sekitar kompleks rumah. Menikmati indahnya waktu sore di atas sepeda selain menyenangkan juga dapat membuat Sahabat menjadi sehat, loh! Yuk, segera ambil sepedamu untuk menunggu waktu Maghrib.
Memburu Senja
Nah, ini salah satu kegiatan yang sedang banyak dilakukan orang-orang. Keindahan senja memang tidak ada yang menandingi. Gradasi warna jingga, merah, dan biru menjadi alasan banyak orang yang berburu senja.
Selain menunggu waktu berbuka, memburu senja juga dapat membuat feed Instagram-mu menjadi kece, loh! Yuk, siapkan kamera Sahabat untuk berburu senja!
Membereskan Rumah
Membereskan rumah merupakan kegiatan yang cukup menyita waktumu. Tapi, manfaatnya luar biasa karena selain rumah akan menjadi bersih, Sahabat juga akan lebih cepat berjumpa dengan Maghrib.
Selain itu, orang-orang di rumah pasti akan senang. Sahabat pun jadi disayang, deh. Kapan lagi ngabuburit dengan membuat orang di sekitar kita bahagia?!
Nyalon
Apakah Sahabat perempuan single yang sedang ingin menghabiskan waktu menunggu Maghrib dengan bermanfaat? Nah, Sahabat dapat mencoba ini.
Mempercantik diri di rumah sebagai pilihan yang tepat untuk ngabuburit karena selain tidak terlalu membutuhkan biaya yang banyak, Sahabat akan menjadi jomblo berkualitas karena bisa menjaga diri sendiri.
Sumber: Blog Klikindomaret
Penulis: Aisyah