Berdoa, salah satu komunikasi yang dapat
dilaksanakan oleh seorang Hamba kepada Tuhan-Nya. Selain meminta ampunan, dalam
Doa pun kita dapat mengucapkan Syukur, meminta pertolongan, serta memohon
berbagai hal yang baik untuk Dunia maupun Akhirat kelak. Allah SWT, Tuhan
semesta Alam pasti akan senantiasa mengabulkan Doa hamba-Nya. jika Doa tersebut
tidak baik untuk hamba-Nya, maka Doa tersebut akan digantikan denga napa yang
terbaik menurut-Nya.
Sahabat Anak Yatim, tentunya sebagai Umat
Muslim kita dianjurkan untuk berdoa setiap saat kepada Allah SWT, baik ketika
kita dalam keadaan senang maupun dalam keadaan duka. Tetapi ada pula
waktu-waktu mustajab untuk berdoa loh! Salah satunya saat sujud terakhir di
setiap Shalat. Diriwayatkan dalam HR. Muslim, Rasulullah SAW bersabda:
“Adapun (di waktu) sujud maka
bersungguh-sungguhlah untuk berdo’a padanya, karena pantas untuk dikabulkan
doamu (pada waktu itu)” (HR. Muslim)
Lantas Doa apa saja yang dapat kita
panjatkan di Sujud Terakhir? Inilah Doa yang dapat kita panjatkan di Sujud
terakhir setelah melaksanakan Shalat:
- Meminta agar diwafatkan dalam keadaan
Husnulkhatimah
اللهم إني أسألك حسن
الخاتمة
Allahumma inni as’aluka husnal khotimah.
Artinya: “Ya Allah aku meminta
kepada-Mu husnul khotimah.”
- Meminta agat diberikan kesempatan taubat
sebelum Wafat
اللهم ارزقني توبتا
نصوحا قبل الموت
Allahummarzuqni taubatan nasuha qoblal maut
Artinya: “Ya Allah berilah aku rezeki
taubat nasuha (atau sebenar-benarnya taubat) sebelum wafat”
- Meminta hati kita ditetapkan di atas
agama-Nya
اللهم يا مقلب القلوب
ثبت قلبي على دينك
Allahumma yaa muqollibal quluub tsabbit
qolbi ‘ala diinika
Artinya: “Ya Allah wahai sang pembolak
balik hati, tetapkanlah hatiku pada agama-Mu”
Doa di sujud terakhir merupakan waktu
paling deka tantara kita dengan Allah SWT. Apakah sahabat Anak Yatim senantiasa
membaca 3 Doa tersebut?
Informasi & Call Center
🌐 Website: www.doaanakyatim.com
☎ Telpon: 022-2005079
📱 WA: 081 2222 02751