Sahabat Anak Yatim, tentu tak sedikit Orang yang pernah mengalami jatuh bangunnya Perekonomian. Terkadang Allah SWT memberi peringatan kepada umat-Nya dengan diberikan berbagai cobaan yang tak pernah kita duga arat kita tidak kufur atas kenikmatan yang telah Allah SWT berikan kepada kita. Memang, sejatinya Rezeki seorang hamba telah diatur oleh Tuhan semesta Alam, Allah SWT. Tapi apakah Rezeki itu akan datang dengan sendirinya? Tentu tidak.
Sebagai seorang Manusia tentu kita diwajibkan untuk berikhtiar dan berdoa kepada Allah SWT untuk mendapatkan Rezeki yang kita inginkan. Saat umat Muslim mengalami kesulitan ekonomi meski telah berusaha dengan keras, bisa jadi umat Muslim melupakan doa untuk membuka jalan rezeki dari Allah SWT. Pernahkah sahabat Anak Yatim berfikir demikian?
Sahabat Anak Yatim, tentu penting bagi kita sebagai Umat Muslim untuk mengucapkan berbagai Doa untuk membuka Jalannya rezeki dari Allah SWT khususnya ketika kita telah menjalani Ibadah dan ikhtiar itu telah kita laksanakan. Lantas Doa apa yang dapat kita baca untuk membuka Rezeki yang halal?
Inilah Doa yang dapat kita panjatkan kepada Allah SWT:
اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.
Artinya: “Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.”
InsyaAllah dengan Ikhtiar yang senantiasa kita lakukan diiringi Doa yang tidak pernahh putus kepada Allah SWT, maka Allah SWT akan mengaruniai rezeki yang Halal bagi kita, umat-Nya.
Informasi & Call Center
� Website: www.doaanakyatim.com
☎ Telpon: 022-2005079
� WA: 081 2222 02751